Percaya
tidak percaya, dunia tempat kita tinggal ini dihuni oleh berbagai
makhluk. Mulai dari manusia, hewan, tumbuhan, bahkan sampai
mikroorganisme yang sangat kecil. Percayakah Anda bahwa ada jenis
makhluk lainnya yang tinggal di sekitar kita? Mungkin mereka tinggal di
dalam dimensi lain yang tidak kita ketahui sampai saat ini. Seperti
hantu, alien, dan makhluk lainnya yang dapat membuat bulu kuduk kita
merinding. Alam semesta ini memang masih menyimpan banyak rahasia yang
belum kita ketahui. Berikut adalah beberapa peristiwa misterius yang
terjadi di dunia ini dan masih belum terungkap penjelasannya.
5. Manusia Kadal dari Scape Ore Swamp


Manusia
kadal ini diduga adalah penghuni rawa di sekitar Lee County, Carolina
Selatan. Menurut pengakuan beberapa saksi, manusia kadal ini tingginya
lebih dari 2 meter, dan memiliki 3 jari di tangan dan kakinya. Manusia
kadal ini memiliki kulit hijau yang bersisik, bertubuh kekar dan matanya
berwarna kuning bersinar. Christoper Davis (17 tahun) adalah penduduk
lokal yang menjadi saksi pertama.Pada tanggal 29 Juni 1988, tepatnya
pukul 2 pagi setelah ia pulang kerja, tiba – tiba ban mobil yang
dikendarainya pecah. Ketika Davis sedang mengganti ban nya yang pecah,
tiba – tiba ia mendengar suara. Dan ketika Davis membalikkan tubuhnya,
ia melihat penampakkan makhluk kadal tersebut. Davis melaporkan bahwa
makhluk itu mencoba menyerangnya dan naik ke atas atap mobilnya saat
Davis berusaha melarikan diri.Beberapa bulan kemudian, ada beberapa
saksi yang melihat penampakkan makhluk kadal ini. Beberapa kasus
ditemukan bukti goresan dan bekas gigitan yang tidak biasa pada mobil
yang diparkir dekat rawa. Sebagian besar laporan mengatakan melihatnya
dalam radius 5 km dari rawa Bishopville. Lalu ditemukan pula jejak kaki
tiga jari seperti kaki kadal berukuran 36 cm. Lalu kasus ini diserahkan
kepada FBI oleh polisi setempat. Namun sampai hari ini, kasus tersebut
belum terpecahkan.
4. Hopkinsville Goblins

Kasus
munculnya makhluk aneh bercahaya ini dikenal dengan kasus Hopkinsville
Goblins. Kasus ini adalah kasus teraneh dari kasus – kasus UFO lainnya.
Bermulai di sebuah wilayah dekat kota Kelly dan Hopkinsville, Kentucky
pada tanggal 21 Agustus 1955. Penampakan ini terjadi dari malam hingga
subuh. Saat itu, banyak benda terbang yang tidak dapat diidentifikasikan
(UFO) bermunculan dan ada banyak saksi yang melihatnya. Para saksi juga
melihat penampakan makhluk – makhluk bercahaya yang tingginya tiga
kaki. Beberapa saksi bahkan melaporkan bahwa mereka melihat makhluk
bercahaya tersebut menembakkan api ke atas dari lengannya. Lalu pada
suatu malam tanggal 21 Agustus 1955, Billy Ray Taylor pergi makan malam
bersama teman – temannya. Lalu mereka melihat sebuah cahaya aneh di
langit sebelah barat. Mereka juga melihat makhluk bercahaya setinggi
setengah kaki dan memiliki kepala besar, telinga lebar, serta mata
bercahaya. Dari lengannya juga keluar api. Lalu makhluk itu mendekati
rumah Taylor. Dengan segera, Taylor dan kawan – kawan menembakkinya.
Namun makhluk itu segera melarikan diri kea rah kegelapan. Namun sesaat
lamanya, Taylor dan sekeluarga dapat melihat makhluk – makhluk itu
mendekati rumahnya perlahan – lahan.
3. Summerwind Mansion

Summerwind
Mansion, sebelumnya dikenal dengan Lamont Mansion adalah sebuah gudang
yang terletak di pantai Barat Teluk Vilas, Lake County, North East
Wisconsin. Rumah itu merupakan salah satu rumah yang paling angker di
Wisconsin. Kondisinya yang sudah tak terawat dan kumuh ini ditelantarkan
begitu saja. Berawal dari sebuah kebakaran hebat yang pernah terjadi di
bangunan tersebut. Kebakaran itu hampir memusnahkan semua yang ada di
sana. Summerwind dibangun pada awal abad ke-20 dan digunakan sebagai
tempat tidur para nelayan. Lalu pada tahun 1916 bangunan ini dibeli oleh
Robert P. Lamont. Lamont adalah seorang arsitek yang bekerja di
perusahaan Tallmadge and Watson. Kemudia Lamont merenovasi gedung itu
dan tinggal di sana. Sebelumnya Lamont sudah diperingatkan bahwa gedung
itu angker. Tapi Lamont tidak percaya. Sampai kemudian Lamont melihat
penampakan hantu di dapur rumahnya dan ia pun lari terbirit birit
meninggalkan rumahnya itu. Kejadian ini terjadi pada era 1930-an.
Setelah Lamont pergi, rumah itu dibiarkan kosong dan telantar. Lalu pada
tahun 1970-an, sebuah pasangan suami istri, Arnold dan Ginger Hinshaw
membeli rumah itu. Mereka tinggal di sana bersama empat orang anaknya.
Namun, sejak tinggal di sana, keluarga ini sering diganggu oleh penunggu
rumah menyeramkan itu. Hinshaws mulai mengalami sejumlah kejadian aneh,
mulai dari bayangan yang bergerak dari bawah ke atas sampai jendela
yang tiba-tiba terbuka sendiri. Mereka juga melaporkan sering melihat
hantu wanita di sekitar ruang makan. Enam bulan setelah mereka pindah ke
Summerwind, Arnold jatuh sakit dan Ginger , istrinya, mencoba bunuh
diri. Akhirnya Arnold masuk rumah sakit, sedangkan Ginger pindah bersama
orang tuanya ke Granton, Wisconsin. Pada bulan Juni 1988, Summerwind
beberapa kali terkena petir. Hal ini memicu munculnya api sehingga
terjadi kebakaran lagi. Gedung itu mengalami kerusakkan parah. Anehnya,
petir berkali – kali menyambar rumah itu, padahal di sekitarnya banyak
pohon yang lebih tinggi tidak ikut tersambar. Kini, gedung itu sudah
hancur. Hanya tinggal fondasi rumah yang tak terawat.
2. Misteri Clapham Wood

The
Clapham Wood Mystery adalah sekumpulan peristiwa aneh yang sering
terjadi di Clapham Wood, West Sussex, Inggris. Peristiwa-peristiwa itu
kebanyakan merupakan laporan dari warga setempat yang telah mengalami
fenomena – fenomena aneh. Seperti menghilangnya hewan peliharaan atau
orang yang meninggal secara tiba – tiba tanpa sebab. Di kawasan tersebut
sempat dilaporkan terlihatnya sebuah benda terbang aneh (UFO).
Masyarakat sekitar pun sering merasa sesuatu yang aneh dan gaib di
kawasan itu. Dan daerah yang dianggap paling gaib adalah jalur menuju
sebuah hutan. Menurut hasil penelitian, daerah itu memiliki tingkat
radiasi tinggi. Yang anehnya lagi, padahal daerah tersebut adalah daerah
kapur yang seharusnya rendah radiasi. Ada 4 laporan kematian misterius
di dekat hutan itu. Kematian pertama dilaporkan terjadi pada bulan Juni
1972. Seorang polisi bernama Peter Goldsmith dilaporkan hilang ketika
hiking di hutan. Tubuhnya ditemukan 6 bulan kemudian. Kematian kedua
menimpa Leon Foster pada bulan Agustus 1975 setelah dilaporkan hilang
selama 3 bulan. Yang ketiga adalah kematian dari Reverend Harry Neil
Snelling. Dia menghilang pada Oktober 1978 dan tubuhnya tidak ditemukan
sampai 3 tahun kemudian. Kasus-kasus di Clapham ini belum terungkap
sampai sekarang.
1. Misteri Lampu Hantu di Bridgewater Triangle

0 komentar:
Post a Comment